Petinju Brian Viloria menghentikan Hernan "Tyson" Marquez pada ronde
ke-10 untuk menambahkan gelar juara dunia kelas terbang Asosiasi Tinju
Dunia (WBA) yang sebelumnya dipegang Marquez pada gelarnya pada kelas
yang sama versi Organisasi Tinju Dunia (WBO) di Los Angeles, Sabtu
(Minggu WIB).
Viloria yang merupakan petinju keturunan
Filipina-Amerika a memukul jatuh Marquez pada ronde pertama dan
melanjutkan dominasinya pada ronde-ronde awal.
Petinju
Meksiko Marquez mencoba bangkit pada ronde kelima tapi Viloria dapat
mengatasinya dan kembali menyeret Marquez ke kanvas lagi.
Saat
Viloria menjatuhkan Marquez untuk ketiga kalinya pada ronde ke-10
dengan pukulan tangan kiri, kubu Marquez melemparkan handuk dan wasit
menghentikan pertarungan itu saat waktu ronde tersebut menunjukkan 1:01.
"Saya
pikir pukulan hook kiri saya terlalu cepat bagi dia," kata Viloria,
yang merebut gelar WBO dia dengan mengalahkan Julio Cesar Miranda pada
Juli 2011.
Viloria, yang menang TKO atas petinju Meksiko
Omar Romero di Filipina pada 13 Mei lalu, memperpanjang rentetan
kemenangan dia menjadi enam kali sejak kekalahanmnya dari Carlos Tamara
pada 2010.
Petinju Blasteran Pukul KO Tyson
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
0 komentar:
Posting Komentar